Dokter Muda Hilang di Perairan Pantai Lancing, Tim SAR Masih Lakukan Pencarian

Peristiwa1004 Dilihat
banner 468x60

MATARAM – Tim SAR Mataram masih terus melakukan operasi pencarian terhadap seorang dokter muda yang hilang di perairan Pantai Lancing, Lombok.

Dokter muda yang bernama Lalu Wisnu Aditya Wardana, berusia 27 tahun dan berasal dari Desa Kateng Pendem, dilaporkan menghilang saat sedang memancing.

banner 336x280

Kejadian ini terjadi pada hari Rabu, tanggal 17 April 2024, sekitar pukul 15.00 Wita.

Koordinator Lapangan SAR Mataram, I Kadek Agus Ariawan, mengatakan bahwa operasi pencarian telah dilakukan sejak hari pertama kejadian.

Baca Juga:
Gerindra Kota Mataram Deklarasi Calon Gubernur NTB, Siapa Lagi Kalau Bukan Lalu Pathul Bahri

“Kami telah melakukan penyisiran laut dengan perahu karet dan dibantu oleh masyarakat serta penyelam tradisional,” jelas Kadek pada Sabtu (20/4/2024).

Selain itu, Tim SAR juga menggunakan drone untuk pemantauan udara. Namun, operasi tersebut terkendala oleh angin kencang yang membuat drone tidak dapat terbang tinggi.

Pada hari ini, operasi pencarian Tim SAR difokuskan pada perluasan area pencarian, baik di laut maupun di darat.

Baca Juga:
AHY Minta Kader Demokrat Tetap Kritis Meski Sekarang Ada di Pemerintahan

Mereka menyisir area yang lebih luas di laut dan melakukan pencarian di sepanjang pesisir pantai, mulai dari Pantai Semeti hingga Selong Belanak.

“Kami menghadapi beberapa tantangan dalam misi pencarian ini, termasuk gelombang laut yang tinggi dan arus yang kuat yang membuat upaya penyelaman menjadi berbahaya,” ungkap Kadek.

Selanjutnya: Dia juga menyebutkan kondisi angin yang kencang menghalangi drone…

banner 336x280

Komentar